UNSUR-UNSUR LINGKARAN
Kompetensi Dasar :
3.7 Menjelaskan sudut pusat, sudut keliling,
panjang busur, dan
luas juring lingkaran, serta
hubungannya.
4.7 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan
sudut pusat,
sudut keliling, panjang busur, dan
luas juring lingkaran,
serta hubungannya.
serta hubungannya.
Lingkaran adalah himpunan
titik-titik yang berjarak sama terhadap satu titik tetap yang dinamakan titik
pusat lingkaran.
Unsur-Unsur Lingkaran
Keterangan :
Titik O = pusat lingkaran
Garis OA = OB = OD = jari-jari
lingkaran
AB = diameter lingkaran
Garis lurus BD = tali busur
Garis lengkung AD dan BD = busur
Garis OE = apotema
Daerah yang dibatasi oleh dua
jari-jari dan satu busur = juring → misal AOD
Daerah yang dibatasi oleh sebuah
tali busur dan dua jari-jari = tembereng (yang diarsir)
Keliling dan Luas Lingkaran
Keliling lingkaran = 2πr = πd
Luas lingkaran = πr2 =
Ï€ (½d)2 = ¼ Ï€d2
Keterangan :
r = jari-jari lingkaran
d = diameter lingkaran
Ï€ = 22/7 atau 3,14
Panjang Busur dan Luas Juring
Pada lingkaran di bawah ini
berlaku :
Maka :
Sudut Pusat dan Sudut Keliling
Perhatikan gambar !
∠AOB = sudut pusat
∠ACB = sudut keliling
Sudut pusat dan sudut keliling
saling berhubungan jika sama-sama menghadap busur yang sama.
Terlihat bahwa ∠AOB menghadap busur AB
∠ACB juga menghadap busur AB,
Sehingga : ∠AOB = 2 x ∠ACB
Untuk lebih memahami materi tentang unsur-unsur lingkaran,
berikut video pembelajaran yang dapat kalian simak untuk menambah
pemahaman kalian tentang unsur-unsur lingkaran :



